TATA TERTIB RW-24 DAWUNG
PERATURAN DAN TATA TERTIB LINGKUNGAN RUKUN WARGA 24 DAWUNG KUNCEN TEGALTIRTO BERBAH SLEMAN YOGYAKARTA 55573 BAB I PENDAHULUAN 1.a Warga RW 24 adalah warga yang menetap diwilayah Padukuhan Kuncen, Dengan total -+120 unit rumah, program kerja kepengurusan Rukun Warga (RW) 24 adalah diharapkan seluruh warga memiliki kepedulian untuk saling menghargai dan menyayangi sesama sebagai satu keluarga besar dengan tujuan hidup tentram, aman,berdudi luhur, cerdas dan kreatif. BAB II KEDUDUKAN DAN STATUS WARGA 2.a RW 24 berada diwilayah Padukuhan Kuncen,beralamat di Kel.Tegaltirto, Kec.Berbah, Kab.Sleman , DIY 2.b Warga RW 24 adalah warga yang menetap dan tinggal diwilayah RW 24 baik itu milik sendiri ataupun menyewa BAB III KETENTUAN UMUM 3.a HAK WARGA 1. Setiap warga berhak mengeluarkan pendapat baik lisan maupun tulisan kepada pengurus RW 24 2. Setiap warga berhak mengikuti setiap kegiatan di lingkungan RW 24 3. Setiap warga berhak untuk memilih dan dipilih untuk menjadi pengurus RW 24 4. Seti